Tips, Cara Mudah Memblokir Konten Porno dengan DNS Server

on Minggu, 20 Februari 2011

Apa itu DNS server?

Sebelum bicara soal DNS server, alangkah baiknya kalo kita cari tahu dulu tentang apa DNS itu sendiri. Disini saya [bukannya sok tahu n pengen menggurui sobat, karena saya yakin pasti sobat blogger udah banyak yang tahu soal DNS-DNSan ini] sekedar mencoba menuliskan ulang penjelasan DNS dan DNS server sebagaimana yang saya pahami [jadi kalo ada salah-salahnya mohon segera dikoreksi, karena tulisan ini cuma pemahaman ngasal bin ngawur saya :roll:].

DNS dapat disamakan fungsinya dengan buku telepon. Dimana setiap komputer di jaringan Internet memiliki host name (nama komputer) dan Internet Protocol (IP) address. Secara umum, setiap komputer kita (client) yang akan mengkoneksikan komputer yang satu ke komputer yang lain, akan menggunakan host name. Lalu komputer anda akan menghubungi DNSserver untuk mencek host name yang anda minta tersebut berapa IP address-nya. IP address ini yang digunakan untuk mengkoneksikan komputer anda dengan komputer lainnya. [2]

DNS server disini berperan sebagai jembatan penghubung antara client dengan komputer lain [di jaringan internet, komputer lain itu bisa berupa webhosting server yang menyimpan halaman-halaman web site/blog yang akan kita telusuri]. Dengan fungsi DNS server tersebut sehingga bisa dimanfaatkan sebagai sarana untuk penyaringan (filtering) atau pemblokiran konten-konten tertentu di internet, seperti konten porno, cabul, adult / dewasa, ilegal, rasialisme maupun konten negatif lainnya.
Cara Kerja Konten Filtering dengan DNS server


Cara kerja dari sistem penyaringan/pemblokiran (filtering) konten situs melalui DNS server ini sangat simpel, ilustrasinya seperti berikut ini. Asumsikan begini, komputer kita (yang terhubung ke internet tentunya) [kita sebut dengan si Client] yang akan melakukan permintaan (request data) ke komputer lain (yang menyediakan berbagai data seperti yang kita inginkan) [sebagai si Server]. Permintaan data ini agar bisa terlaksana harus melalui suatu perantara [kita sebut sebagai si DNS server]. Suatu ketika client melakukan permintaan data ke server yang mengandung konten berbau mesum, misalnya. Karena permintaan data tersebut harus melewati DNS server, mau gak mau isi dari data-data yang diminta oleh Client akan dicek dulu oleh DNS server.

Nah, disinilah DNS server akan mencocokkan kriteria-kriteria data tersebut dengan kumpulan data server (situs) yang masuk blacklist database (kumpulan IP address server-server yang tidak boleh dimintai request data oleh client atau istilah kerennya diblokir :mrgreen:) yang dimilikinya, begitu tercium adanya data-data yang mencurigakan dan cocok dengan isi dari blacklist database, otomatis DNS server akan menghentikan request data client tersebut (atau koneksi ke server di putus), kemudian DNS server memberikan informasi balik kepada client bahwasanya request data ke alamat server yang diminta tidak dapat dipenuhi karena server yang bersangkutan mengandung konten ilegal yang dilarang oleh negara dan agama. Kurang lebih isinya seperti ini:

Warning! Sorry your request is denied. Your requested site contain adult/porn/ilegal material.

Atau

Karena alamat domain yang anda minta sedang mesum jadi koneksi internet anda kami putus. :lol: :mrgreen:

atau sesuai dengan selera penyedia DNS server yang bersangkutan :mrgreen:

Mungkin sampai disini dulu tulisan saya mengenai cara mudah memblokir akses konten situs porno, dewasa, 17+, 18+, mesum, ilegal maupun konten-konten negatif lainnya di internet. [lha terus gmn cara menerapkannya neh, biar konten-konten mesum itu bisa tersaring di kompter saya? DNS server nya darimana mendapatkannya?....] Tunggu kelanjutan tulisan saya di postingan mendatang, c0z saya juga masih bereksperimen dengan DNS server ini, ealah malah situs-situs ehem-ehem faporit saya keblokir :cry:… xixi :mrgreen:.

Sumber referensi:
1. http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_Penamaan_Domain#Teori_bekerja_DNS
2. http://linux.or.id/node/2783

Incoming Search Keywords:
cara blokir situs dari server, dns aha, cara buka blokir aha, cara membuka blokir aha, cara memblock website melalui proxy, cara memblokir website dari server, cara membuka blockir dns nawala, cara blok situs dari server, cara memblokir situs pada jaringan, dns modem, dns aha biar cepet, cara untuk blokir lewat IP program, cara setting ip address biar tidak keblokir telkom, cara setting data client konek di server, cara ngeblok situs dari server, cara ngeblog situs internet dipc, dns server, dsn nawala, harga samsung galaxy, tips cara mudah mempelajari jaringan
Artikel Menarik Lainnya, Silakan Baca-baca!

1. DNS Nawala, Dukung Penyaringan Konten Porno melalui DNS Filtering Baru-baru ini Asosiasi Warung Internet Indonesia (Awari), bekerjasama dengan Telkom telah berhasil menghadirkan sebuah teknologi anti porno terbaru di negeri ini. Teknologi ini bekerja dengan...
2. Tips Cara Mudah Partisi Hardisk Windows Vista HOREEE!!!……. Berhasil berhasil berhasil! Alhamdulillah….Ada apa ini ada apa ini??? maaf sob, sebenarnya gak ada apa2 yang hebouh koq, cuma… Jadi ceritanya gini sob, saya...
3. Tips Mempercepat Koneksi Modem IM2 + ProLink PHS 100 Dengan OpenDNS Internetan pakai IM2 dengan modem ProLink PHS 100 memang bikin merem melek , apalagi didukung dengan geolokasi yang super underground dibawah permukaan air laut semakin...
4. Tips Cara Mudah Mendaftarkan Web/blog di Alexa Oke sobat, Jumpa lagi di serial Program Diet Alexa Traffic Rank tips jitu cara cepat melangsingkan Alexa traffic rank. Pada seri postingan ini saya akan...
5. Tips: Cara Mudah Mengaktifkan Fitur Multi-site WordPress 3.0 Sebuah terobosan baru di dunia CMS, WordPress dan per-blogging-an telah dilakukan oleh tim pengembang WordPress dengan merilis WordPress 3.0 yang saat ini sudah mencapai level...

0 komentar:

Posting Komentar